Blogger templates

Sabtu, 03 Maret 2012

[Tips] Cara Menggerakkan Crusor Mouse dengan Keyboard

Lagi bosen nunggu jam makul selanjutnya yang masih 1 jam lebih, akhirnya ku putuskan tuk pergi ke perpus [berharap ada kompi nganggur, biar bisa internetan], dan ternyata ada satu kompi yang nganggur. Tak ku sia-sia kan kesempatan tersebut, langsung pencet tombol power dan duduk manis menunggu booting. Setelah hidup, ternyata mousenya rusak [garuk-garuk kepala], terpaksa aku jalankan pake keyboard [jengkel banget dengan kampus ini, uadah bayar mahal tapi fasilitas kagak OK :@], walau dengan pengetahuan ku yang terbatas [tentang shortcut key di keyboard], aku bisa membuka bowser. Tiba-tiba muncul sebuah pertanyaan, bagaimana cara menggerakkan crusor mouse? 
Setelah googling, akhirnya dapet tips menjalankan kompi tanpa mouse [menggerakkan crusor mouse], berikut langkah-langkahnya:

1. Buka Control Panel
2. Pilih Accessibility Options
3. Pilih tab Mouse
4. Beri check list pada 'Use MouseKeys' kemudian pilih Setting
5. Edit kecepan mouse dan beri check list pada 'Hold down control to speed...'
6. Klik Ok and Apply

Sekarang tinggal bagaimana cara menggerakkan crusor mouse:

Untuk geser ke kiri pencet angka 4 pada num pad
Untuk geser ke kanan pencet angka 6 pada num pad
Untuk geser ke atas pencet angka 8 pada num pad
Untuk geser ke bawah pencet angka 2 pada num pad
Untuk serong pencet angka 7, 9, 1, atau 3 [sesuai keinginan] pada num pad
dan untuk 'Klik' pencet angaka 5 pada num pad

[mungkin cara ini hanya berlaku pada Sistem Operasi Windows XP]

Selamat! Kamu sudah bisa menjalankan kompi mu tanpa mouse sekalipun [walau crusor bergerak lambat], tapi disarankan untuk membeli mouse secepatnya [jika mouse rusak atau mati] :D.

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Che ragiliya. Diberdayakan oleh Blogger.

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Online Project management